Tahun ini, Serial Angry Birds Akan Muncul di Televisi

Sabtu, 14 April 2012

Share This Article On :

http://www.berita.manadotoday.com/wp-content/uploads/2012/04/angry-birds-game.jpg
Siapa yang tidak kenal Angry Birds? tentunya kita semua pernah setidaknya sekali memainkan game dari para burung-burung pemarah ini, baik di PC maupun smartphone kita. Dan game paling populer ini akan muncul di layar televisi sebagai serial kartun mingguan akhir tahun ini.
Bahkan, sebuah film dari Angry Birds direncanakan akan dirilis pada tahun 2015 nanti.
Kepala Rovio animasi, Nick Dorra mengatakan pada konferensi pers di Cannes “Di masa depan, Angry Birds akan, lebih mengurangi katapelnya.’
http://www.emergiblog.com/wp-content/uploads/2011/04/Angry_Birds_Plushies.png
Dia berjanji bahwa seri baru Angry Birds akan mengeksplorasi, ‘pikiran yang lebih dalam, perasaan yang lebih dalam dari para karakter, seperti mengapa mereka selalu marah?
Saat ini Angry Birds telah diunduh lebih dari 700 juta kali, dan orang Rovio sekarang diperkirakan senilai 5,6 miliar poundsterling (Rp 82,1 triliun) hanya dua tahun setelah permainan itu pertama kali diluncurkan.
Peter Vesterbacka, kepala pemasaran mengatakan Rovio adalah merek hiburan, bukan hanya sebuah perusahaan game.
“Kami ingin membuat Angry Birds bagian permanen dari budaya pop,” katanya, dengan membandingkan Angry Birds dengan Mario Bros dari Nintendo dan Hello Kitty dari Sanrio.

http://www.free-games.net/angry-birds-game.png

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2010-2011 Media Pengetahuan All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.