5 Tips untuk Golongan Darah O

Selasa, 08 Mei 2012

Share This Article On :
Golongan darah O diyakini oleh Dr. Peter D’Adamo, penulis “Eat Right for Your Type”, sebagai kelompok hunter (pemburu), golongan darah yang pertama kali muncul pada manusia. Diet golongan darah O merekomendasikan diet dengan protein tinggi. D’Adamo mendasarkan hal ini pada keyakinan bahwa golongan darah O adalah tipe darah yang pertama ada di muka bumi, berasal 30.000 tahun yang lalu. Berikut uniknya.com merangkum lima hal yang patut diperhatikan oleh mereka yang memiliki golongan darah O. Artikel ini merupakan keterangan singkat yang diharapkan dapat memicu pembaca untuk menelusuri lebih dalam perihal golongan darah O.

1. Tipe Orang
Orang dengan golongan darah O adalah orang yang terbuka, energik dan sosial. Paling fleksibel dibandingkan dengan semua golongan darah. Mudah memulai proyek tetapi sering mengalami kesulitan berikutnya karena mereka mudah menyerah. Bertingkah dan tidak terlalu dapat diandalkan. Selalu mengatakan apa yang ada di pikiran mereka. Menghargai pendapat orang lain dan suka menjadi pusat perhatian. Juga, Sangat percaya diri.



Tipe Orang




2. Olahraga
Pemilik golongan darah ini biasanya cenderung berprestasi tinggi, seorang yang aktif dan terorganisir. Olahraga yang cocok untuk diet golongan darah O adalah latihan kardio: jogging, bersepeda, berenang, atau jalan cepat. Latihan di pagi hari lebih baik daripada malam hari.



Olahraga




3. Makanan yang Sangat Bermanfaat
Makanan yang mempunyai efek sebagai obat untuk diet golongan darah O adalah jahe, kailan, kunyit, Daging (sapi, kerbau, rusa, domba, anak sapi), Brokoli, ubi, waluh, selada, lobak china, bluberi, rumput laut, ganggang laut, ceri, jambu biji, kacang merah, bumbu kari, kacang polong, semua jenis bawang.



Makanan yang Sangat Bermanfaat




4. Makanan Netral
Makanan yang tidak bereaksi apapun untuk diet golongan darah O adalah ikan mas, belut, lobster, ikan tuna, bubur gandum, beras, kue beras, roti beras, tepung gandum, ikan sardine, udang, telur (ayam, bebek), mentega, kacang (hitam, merah, buncis, kedelai), tempe, tahu, susu kedelai, terung, tomat, labu, Daging (ayam, bebek, kambing, angsa, kalkun, kelinci).



Makanan Netral




5. Makanan Negatif
Makanan yang beraksi negatif untuk diet golongan darah O adalah daging babi, kacang tanah, kacang mede, kuaci, laichi, kentang, mentimun, kembang kol, kerang, kodok, gurita, telur (angsa, puyuh), es krim, keju, susu sapi, yoghurt (semua jenis), minyak kelapa, penyu, minyak jagung, jagung, jamur, blewah, jeruk mandarin, pisang raja, pare, anggur putih, kecap, kopi, minuman keras,cumi-cumi, sotong, bunga brokoli. (**)



Makanan Negatif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2010-2011 Media Pengetahuan All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.