Ferguson: United Susahkan Diri Sendiri

Senin, 23 April 2012

Share This Article On :
Manchster United Sir Alex Ferguson menilai hasil imbang 4-4 melawan Everton mau tak mau membuat laga melawan Manchester City pekan depan sebagai laga kunci menuju gelar Premier League musim ini.

Hasil imbang ini juga menurut Ferguson malah menyusahkan timnya sendiri, padahal, apalagi jika City berhasil mengalahkan Wolverhampton, maka selisih kedua tim tinggal menyisakan tiga poin.

"Hasil ini seperti sebuah parodi. Kami menyia-nyiakan kesempatan yang sudah di depan mata. Sulit dipercaya kami kebobolan empat gol di Old Trafford,” ujar Ferguson seperti dilansir Sky Sports, Minggu (22/4/2012).

“Kami menciptakan gol-gol bagus. Bahkan kami seharusnya mencetak lebih banyak gol pada pertandingan tadi. Kami imbang pada laga penting di kandang,” katanya.

“Kami telah menyulitkan diri kami sendiri menjelang laga di Etihad (kandang City). Kini kami berangkat ke sana dengan tujun satu, meraih tiga poin,” tegas pelatih asal Skotlandia ini.

Gol-gol United dicetak oleh Wayne Rooney (41, 69), Danny Welbeck (57), dan Nani (60). Sementara The Toffees mampu merobek gawang Setan Merah empat kali melalui, Nikica Jelavic (33, 83), Marouane Fellaini (83), dan Steven Pienaar (85).

Ferguson juga mengkritik pertahanan timnya dalam laga itu. Dia juga tak ingin hasil tidak maksimal seperti laga melawan Everton terulang lagi pada pertandingan tersisa di Premier League.

“Pertahanan yang lemah amat merugikan kami. Penampilan tadi seperti memberi sinyal bahaya bagi kami,” ucapnya.

"Kami telah memberi City inisiatif, itu sudah jelas. Hasil ini membuat derby Manchester menjadi pertandingan yang akan menentukan gelar juara. Akan ada reaksi dari kami setelah laga ini,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2010-2011 Media Pengetahuan All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.