Tidak ada manusia yang sempurna mungkin sebuah pameo yang beredar dan
dirasakan benar, oleh sebagian umat amanusia. Di balik kesempurnaan
selalu dapat dipastikan terdapat celah-celah yang dapat menimbulkan
keraguan, dan keniscayaan. Membuat kita mengernyitkan dahi, seakan tak
percaya. Berikut adalah para jenius yang diduga mengidap penyakit
epilepsi:
1. Agatha Christie
Seorang novelis berkebangsaan Inggris. Ia juga dikenal sebagai
penulis fiksi kriminal dengan 80 judul novel detektif yang terbilang
sukses. Ia pun menulis roman dengan nama Mary Westmacott, walaupun tidak
sesukses novel detektifnya. Agatha Christie dikenal dengan
kejeniusannya dalam mengungkapkan dan menyusun sebuah misteri, yang
tidak dimiliki oleh penulis pada zamannya.
2. Charles Dickens
Seorang novelis berkebangsaan Inggris yang hidup di era Victoria
dengan nama pena “Boz”. Beberapa karyanya yang dikenal dan dikagumi oleh
pencinta novel adalah, A Christmas Carol dan Oliver Twist. Ia mengidap
epilepsi, dan menganugerahkan penyakitnya itu ke dalam beberapa
karakter yang ada di dalam novelnya. Hal itu membuat dunia kedokteran
tercengang, karena Dickens menuliskannya secara gamblang dan detil
mengenai penyakit epilepsi secara akurat dan realistis.
3. Edgar Allan Poe
Seorang penggiat gerakan romatisme, namun lebih dikenal sebagai
penulis dan kritikus sastra. Ia telah menulis berbagai buku dan cerita
pendek, dari karyanya itulah ia dikenal dengan penggambaran horor dan
misterinya. Ia juga salah satu yang menemukan genre tulisan fiksi
detektif.
4. Leonardo Da Vinci
Orang yang paling bertanggungjawab terhadap goresan cat dan mozaik
yang ada di dalam gereja, hingga sekarang. Ia tidak saja dikenal sebagai
seorang pelukis dan pemahat, melainkan di bidang keilmuan lainnya
seperti matematika, arsitektur, otomotif, musik, dan penulis. Karyanya
yang terkenal adalah lukisan Monalisa dan Perjamuan Terakhir.
5. Sir Isaac Newton
Seorang ilmuwan yang menemukan hukum gravitasi. Ia sebenarnya
mempelajari berbagai bidang ilmu pengetahuan, namun ia lebih menyukai
ilmu yang berhubungan dengan mekanik. Banyak yang mengatakan dan
menganggapnya seorang pemimpi ketika ia menyatakan hukum gravitasi itu
terinspirasi dari sebuah apel yang terjatuh. (**)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar