JAKARTA - Rapat Badan Anggaran terkait kenaikan harga BBM belum juga mendapat kesepakatan.
Hingga Senin dini hari (26/3/2012), rapat yang dihadiri Menteri ESDM
Jero Wacik dan Menteri Keuangan Agus Martowardojo, belum juga ketok
palu.
Salah satu faktor penentu belum ada keputusan harga BBM akan
dinaikkan dan dibahas anggarannya di RAPBN-P 2012, karena dua fraksi,
PDI-P dan Gerindra sampai saat ini belum juga setuju pemerintah
menaikkan harga BBM.
"Ada dua partai yang masih belum mendapatkan restu dari pimpinannya
yaitu Gerindra dan PDI-P,"ujar Ketua Badan Anggaran Melchius Marcus
Mekeng, di Gedung DPR RI, Senin dini hari (25/5/2012).
Alasan PDI-P dan Gerindra tidak setuju dengan kenaikan harga BBM,
karena kenaikan tersebut bisa menyengsarakan masyarakat banyak.
Selain itu, kedua fraksi itu tak mau Pemerintah melanggar UU APBN
2012 No 7 ayat 6, yang di dalamnya tidak menyebutkan untuk menaikkan
harga BBM.
"Kedua partai tersebut, diberi waktu sampai besok jam 10.00 WIB untuk memutuskan sikapnya," jelas Mekeng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar